SELAMAT DATANG DI BLOG MOBILE MEDIA CENTER UNTUK MENGIKUTI BERITA TERBARU TENTANG KODAM IX/UDAYANA DAN BALI NUSRA

Jumat, 05 Juni 2015

Danrem 162/WB Motivasi Para Santri Di Ponpes Nurul Hakim

Danrem 162/WB Kolonel Czi Lalu Rudy Irham Srigede, S.T.M.Si, melaksanakan silaturrahmi dengan pimpinan Ponpes Nurul Hakim TGH. Sofwan Hakim dan para Santri, Rabu (3/6) di Ponpes Nurul Hakim Kediri, Kecamatan Kuripan, Kabupaten Lombok Barat.

Pada kesempatan tersebut Danrem 162/WB Kolonel Czi Lalu Rudy Irham Srigede, S.T.M.Si., memberikan ceramah mengenai wawasan kebangsaan kepada seluruh santri serta memberikan pencerahan mengenai bahaya Narkoba yang saat ini sangat meresahkan masyarakat. 

Hal ini disampaikan mengingat para santri ini merupakan calon-calon penerus bangsa yang nantinya akan menjadi contoh di tengah masyarakat dan membangun serta memajukan bangsa Indonesia menjadi lebih baik. Untuk itu kerjasama seluruh pihak baik itu orang tua dan pendidik serta pihak-pihak terkait lainnya sangat diperlukan untuk menjaga generasi penerus bangsa ini menjadi pemuda-pemuda Indonesia yang berprestasi, sehingga dapat membawa Bangsa Indonesia menjadi
bangsa yang besar dan disegani oleh bangsa lain.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar