SELAMAT DATANG DI BLOG MOBILE MEDIA CENTER UNTUK MENGIKUTI BERITA TERBARU TENTANG KODAM IX/UDAYANA DAN BALI NUSRA

Jumat, 17 April 2015

Konsistensi Pamtas RI-RDTL Yonif 514/R Kostrad Dalam membantu masyarakat

Peran aktif Satgas Pamtas dalam membantu Pemerintah Daerah dan masyarakat, serta kerjasama dengan Polri untuk memberantas tindak kriminal di perbatasan, merupakan suatu bukti kerja keras seluruh prajurit yang berada di bawah pimpinan Letkol Inf Muhammad Nas,S.I.P. seperti yang dilaksanakan (15/4) penyuluhan tentang HIV AIDS dilanjutkan pengobatan massal gratis di Desa Fohoeka Kecamatan Nanaet Dubesi atau di sekitar wilayah Pos Pamtas Laktutus oleh Tim Kesehatan Satgas Pamtas dibantu tenaga medis dari Puskesmas setempat. Kegiatan yang sangat membantu masyarakat kurang mampu untuk mendapatkan pelayanan kesehatan, memperoleh banyak ucapan terimakasih. “Pos tentara di perbatasan memliki peran dan potensi yang sangat besar bagi masyarakat sekitarnya, dan masyarakat sangat mengucapkan terima kasih atas bantuan dan kerelaan bapak tentara untuk selalu membantu kami yang berada di sini”, ucapan terima kasih Bapak Balthasar Bouk Camat Nanaet Dubesi kepada Satgas Pamtas RI-RDTL Yonif 514/R Kostrad. 

Pamtas RI-RDTL Yonif 514/R Kostrad, tetap menjaga konsistensinya sebagai pasukan pengamanan perbatasan dan sebagai prajurit yang siap mengabdi untuk membantu masyarakat perbatasan. Berbagai kegiatan yang merupakan penjabaran tugas pokok seperti penggagalan penyelundupan, patroli perbatasan, pendataan pelintas batas, dan lain-lain telah berhasil dilaksanakan dengan baik dan diapresiasi oleh banyak pihak. Selain tugas pokoknya melaksanakan pengamanan perbatasan, sinergitas dengan Pemerintah Daerah, Polri, dan masyarakat juga berhasil dijalin sehingga banyak dampak positif yang dirasakan dengan adanya kehadiran Satgas Pamtas yang berada di Kabupaten Belu, NTT. Hasil usaha dan kerja keras selama 5 bulan, baik berupa fisik maupun non fisik, dampak positifnya telah dapat dirasakan langsung oleh masyarakat. Beberapa bukti nyata seperti kelangkaan BBM yang sudah jarang dijumpai, masyarakat yang kurang mampu dapat berobat gratis di Pos Pamtas, renovasi infrastruktur, bantuan tenaga pengajar di sekolah, pelatihan keterampilan masyarakat untuk peningkatan ekonomi, dan hasil kerja lainnya yang mencerminkan bahwa TNI selalu siap membantu berbagai kendala yang dihadapi masyarakat.(MMC IX/Udayana)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar