Kasdam IX/Udayana Brigjen TNI Hadi Kusnan mewakili Pangdam IX/Udayana menerima Audiensi Lemhannas yang dipimpin Laksma TNI A. Yani Antariksa, SH.,MM beserta dua orang Rabu (29/4) di Ruang tamu Kasdam IX/Udayana.
Laksma TNI A. Yam Antariksa, SH.,MM pada kesempatan tersebut sebagai perwakilan dari Lemhannas mengucapkan terima kasih telah diterima pada Audiensi dan menyampaikan tujuan dilaksanakannya audiensi tersebut, bahwa kedatangannya untuk bersilahturahmi dan memperkenalkan diri serta melaporkan rencana kegiatan Lemhannas yang akan dilaksanakan pada bulan Juni mendatang diwilayah Kodam IX/Udayana,perakilan dari Lemhannas juga mohon dukungan Kodam IX/Udayana demi kelancaran kegiatan tersebut.
Kasdam IX/Udayana menyambut baik kedatangan perwakilan dari Lemhannas yang telah menyampaikan maksud dan tujuan audiensinya tersebut. Kasdam menjelaskan akan memberikan atensi dan dukungan terhadap kegiatan Lemhannas diwilayah Kodam IX/Udayana serta akan memberikan alternatif tempat kegiatan diantaranya Rindam IX/Udayana, Kesatrian Praja Raksaka Kepaon disamping itu juga di Kompi A Yonif 900/Raider di Kuta. Selanjutnya Kasdam menjelaskan Tentang wilayah Kodam IX/Udayana yang terdiri dari Tiga Provinsi yakni Bali ,NTB dan NTT dimana Masing masing Provinsi mempunyai cirri Khas masing-masing kalau Bali disebut seribu Pura karena mayoritas penduduk beragama Hindu, Provinsi NTB disebut seribu masjid karena mayoritas disana penduduknya beragama Muslim dan Provinsi NTT disebut seribu Gereja karena mayoritas penduduknya beragama Nasrani.
Audiensi Lemhannas di Makodam IX/Udayana berjalan dengan lancar, Kasdam IX/Udayana didampingi Waasops, waasintel, Waasren Kasdam IX/Udayana (MMC IX/Udayana)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar